-->

PLN UIK TJB Juara Festival PLN Peduli Kategori Lingkungan

PLN (Persero) Unit Pembangkitan Tanjung Jati B berhasil meraih penghargaan CSR PLN Award 2020 kategori lingkungan. Festival PLN Peduli merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh PLN dalam rangka Hari Listrik Nasional ke 75 dimana tahun ini merupakan untuk yang kedua kalinya. 

Salah satu rangkaian Festival PLN Peduli adalah ajang penghargaan unit dan local hero yang memiliki program unggulan terbaik dan diikuti oleh seluruh unit se-Indonesia. Dari 62 program yang diikut sertakan terpilih sebagai pemenang yang terbagi menjadi 4 kategori. Berikut daftar penerima penghargaan unit dan local hero dengan program unggulan terbaik.

Kategori Lingkungan 

  • Juara 1 diraih oleh PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Bangka Belitung dengan judul program "PEMPEK BAKAR" (Program Pengelolaan Sampah Oleh Masyarakat Sebagai Bhan Bakar PLTSah), 
  • Juara 2 diterima oleh PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jakarta Raya judul "Mendulang Berkah dari Sampah BSI Gesit"
  • Juara 3 PLN (Persero) Unit Induk Pembangkitan Tanjung Jati B dengan judul "Transformasi FABA Menjadi Rumah Layak Huni Masyarakat

Kategori Pemberdayaan Masyarakat

  • Juara 1 diraih oleh PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur melalui judul program "Wisata Tani Betet (Wisata Tani Unggul di Tangan Pemuda Regul)"
  • Juara 2 PLN (Persero) Unit Induk Wilayah NTT judul program "Kelor, Mutiara Hijau dari NTT"
  • Untuk juara 3 diterima oleh PT PJB UBJOM Indramayu dengan judul program " Plentong Rebon" Kembalinya dusun yang hilang

Kategori Mendukung Kinerja PLN

  • Sebagai juara 1 terpilih PT Indonesia Power  PLTU Jeranjang OMU dengan judul program "JOSS" (Jeranjang Olah Sampah Setempat) 
  • Urutan kedua diraih oleh PLN Unit Induk Pembangunan JBTB I dengan judul program "Desa Mandiri Energi dengan Pemanfaatan Biogas dan Pengelolaan Kotoran Sapi"
  • Posisi ketiga diraih isi oleh PLN (Persero) Unit Induk Wilayah NTB dengan Judul "Kampung PLN Banget"

Kategori Local Hero Terbaik

  • Patut berbangga, PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan D.I Yogyakarta terpilih sebagai unit penerima penghargaan local hero terbaik dengan judul program "Kepak Sayap Lalat Tentara Hitam di Kota Satria"
  • Sebagai juara kedua diraih oleh PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jakarta Raya dengan judul program "Mendulang Berkah dari Sampah BSI Gesit"
  • Diposisi ketiga ada PT Indonesia Power Semarang PGU dengan judul program "BALON" (Batik Alam Malon, dari Serasah jadi Rupiah). 

 




Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel